HIMANITA Menghadiri Konferensi Wilayah IMABI IV di Madiun

Senin, 09 September 2024 - 12:06:55 WIB
Dibaca: 95 kali

Madiun, 5 Agustus 2024 – Himpunan Mahasiswa Administrasi Niaga (HIMANITA) Universitas 17 Agustus 1945 (UNTAG) Surabaya mengikuti rangkaian kegiatan Konferensi Wilayah IV yang diselenggarakan oleh Ikatan Mahasiswa Administrasi Bisnis Indonesia (IMABI) di Politeknik Negeri Madiun. Perlu diketahui untuk daerah yang termasuk dalam IMABI Wilayah IV adalah Jawa Timur, Bali dan Nusa Tenggara. Tetapi tidak semua perguruan tinggi dari setiap perwakilan daerah hadir hanya beberapa saja, diantaranya Universitas 17 Agustus 1945 (UNTAG) Surabaya, Universitas Hang Tuah (UHT) Surabaya, Universitas Negeri Jember (UNEJ), Politeknik Negeri Malang (POLINEMA) dan Universitas Pesantren Tinggi Darul Ulum (UNIPDU) Jombang. Rangkaian kegiatan ini berlangsung selama 4 hari yaitu mulai tanggal 1 sampai 4 Agustus 2024 di Gedung C, Kampus 2 Politeknik Negeri Madiun. 

Delegasi yang dikirimkan oleh UNTAG Surabaya terdiri dari 3 orang pengurus HIMANITA, diantaranya Febiola Tri Sasabillah selaku staff Research and Development, M. Miftakhul Akrama selaku staff Media and Creative dan Linata Zaidatun Nadhifah selaku Bendahara II serta 1 orang pengurus IMABI Wilayah IV yaitu Cantika Al Madinah yang menjabat sebagai Wakil Koordinator Wilayah. Pada saat diwawancarai oleh tim media, Febiola Tri Sasabillah mengungkapkan kesannya selama mengikuti kegiatan karena ini merupakan kali pertama baginya mengikuti kegiatan tersebut, “Bersyukur banget bisa dapat kesempatan jadi delegasi untuk acara Konferwil IMABI Wilayah IV yang tahun ini ada di PNM (Politeknik Negeri Madiun). Disana aku dapat pengalaman baru yang sebelumnya belum pernah aku dapatin dan pastinya nambah relasi sih. Bakal kangen banget sama suasana penginapan di Madiun, suasana di forum dan para delegasi juga, karena disana kita ngobrol, sharing, bercanda dengan mahasiswa dari berbagai universitas, kalau ditanya perasaan pasti rasanya seneng banget ya dan nggak nyesel ikut Konferwil ini, mereka asik-asik nggak pernah ngebosenin” ucapnya. Sama halnya dengan Akrama yang memberikan kesannya selama mengikuti kegiatan tersebut, “Tentunya kami sangat terkesan dengan kegiatan ini, tidak hanya menambah wawasan baru, tetapi juga mempererat hubungan antara mahasiswa administrasi bisnis di IMABI Wilayah IV ini” tuturnya.

Berbeda dengan Linata Zaidatun Nadhifah, ia mengungkapkan kendala yang dialaminya pada saat mengikuti Konferensi Wilayah, “kami cukup kesulitan di bagian nyari pendapat jika ada pertanyaan mengenai organisasi IMABI sih ya yang berhubungan dengan ranahnya Ketua Himpunan, karena pada saat acara kita tidak bersama dengan Ketua Himpunan karena harus menghadiri Konfernas jadi hanya perwakilan dari tahun 2023 saja yang notabennya masih baru pertama kali ya ikuti acara seperti ini”.

 

Reporter dan Penulis: Ihsan Fauzi

Editor: Pregnandia Ladina


Untag Surabaya || FISIP Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya