Mengenal Lebih Dalam Gregorius Gusti Yuka, Finalis Putera Puteri FISIP Untag 2022

Jumat, 14 Oktober 2022 - 16:15:30 WIB
Dibaca: 389 kali

Surabaya, 14 Oktober 2022 – Gregorius Gusti Yuka Pramudya mahasiswa semester 3 Prodi Administrasi Bisnis merengkuh special award sebagai Putera Persahabatan 2022 dalam rangkaian acara Putera Puteri Fisip yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. 

Alasan Yuka mengikuti Program Putera Puteri Fisip, “sebenarnya saya dan beberapa teman saya mendapat delegasi dari HIMA Prodi dan didaftarkan langsung. Lalu setelah melewati beberapa tahap akhirnya saya lolos menjadi finalis PPF,” jelas Yuka.

Setelah melewati rangkaian tahap seleksi, Yuka akhirnya terpilih menjadi finalis Putera Puteri Fisip 2022 meliputi public speaking, catwalk, grooming. Hal ini dilewati Yuka demi tampil maksimal di  acara bergengsi dalam lingkup FISIP Untag Surabaya.

Ia pun bercerita saat menjalani proses seleksi terdapat topik yang paling diingat yaitu bagaimana tanggapan tentang kesetaraan gender yang ada di Indonesia saat ini. Kemudian Yuka juga menjelaskan rencana kontribusi kedepan untuk Prodi Administrasi Bisnis, “Saya ingin memberikan contoh yang lebih baik kepada teman di Prodi Administrasi Bisnis, mengingat saya termasuk Putera Persahabatan 2022 sehingga saya harus bisa humble,” ujar Yuka.

Kesan dan pesan dari finalis PPF 2022 yaitu ia sangat merasa bangga bisa mewakili Prodi Administrasi Bisnis di antara ratusan mahasiswa lainnya dan bisa meraih juara 3 pasangan Putera Puteri Fisip 2022. Ia juga ingin memberi semangat kepada mahasiswa FISIP terutama Prodi Administrasi Bisnis, bahwa semua bisa dimulai dari hal kecil dan pelan-pelan bisa menjadi hal besar yang dapat memberikan dampak baik lingkungan sekitar.

 

Reporter dan Penulis : Qintara E. Putri

Editor: Herlina K.


Untag Surabaya || FISIP Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya